Ada pertanyaan? 02517521690

Image

TKIT BCM Mempersembahkan Perpisahan dan Pentas Seni Tahun Ajaran 2024/2025 : Khidmat dan Penuh Rasa Bangga

Ribai 03 Juli 2025 Berita 13

Penulis : S’Rof

Editor : HM

Gedung FPIK IPB University, 28 Juni 2025 - Kegiatan Pentas Seni dan Akhirussanah TKIT Bina Cendekia Mandiri tahun ajaran 2024/2025 sudah terlaksana dengan sukse di Gedung Perikanan dan Kelautan IPB, Dramaga – Bogor. Kegiatan ini dihadiri pejabat penting Ciomas sebagai bentuk support kepada SIT Bina Cendekia Mandiri (BCM) Entrepreneur’s School yaitu Ibu Muhanah selaku Penilik TK Kecamatan Ciomas, Bapak Nendi selaku Wakil Camat Ciomas, dan Babinsa wilayah Ciomas. Acara dibuka dengan meriah bersama Master Of Ceremony (MC), yaitu Bapak Rafid Sopian dan Ibu Astri. Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh Bunda Maryani, kemudian dilanjutkan dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an yang dibacakan dengan khidmat oleh Ananda Dzaki dan Ananda Ligia.

Gambar 1 Pembukaan Acara Akhirussanah TKIT BCM ES

 Grand Opening diisi oleh anak-anak dari Kelompok B menampilkan lantunan Asmaul Husna yang diiringi dengan tarian Saman, diikuti dengan penampilan fashion show baju daur ulang yang dibawakan oleh guru-guru hebat, yakni Ibu Deptya Mayangsari, S.Pd dan Ibu Yuningsih, S.Pd. kegiatan ini semakin luar biasa dengan dilengkapi sambutan-sambutan dari Ibu Muhanah – Penilik Kecamatan Ciomas, Ibu Siti Patimah, S.Pd – Kepala TKIT Bina Cendekia Mandiri, Ibu Sholihati S.P., M.Si selaku Ketua Yayasan dan juga Alumni dari IPB University serta sambutan dari Dr. Ir. Kiman Siregar, S.TP., M.Si., IPU selaku Pembina Yayasan sekaligus Chairman Dakara Group dan juga merupakan alumni dari IPB University.

Gambar 2 Sambutan dan Fashion Show Daur Ulang

Prosesi wisuda anak-anak Kelompok B semakin meriah dengan diisi oleh penampilan-penampilan keren mulai dengan menyanyikan lagu “Bila Kupandang Wajahmu, Guruku, dan Ayah Ibu yang menggugah rasa haru seluruh Momen wisuda ini juga dimeriahkan dengan pembacaan puisi oleh Ananda Fala Abinaya. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penampilan kreatif anak-anak dalam bentuk drama musikal bertema “Sekolahku, Kebanggaanku” yang mencakup berbagai penampilan, antara lain: Tarian Kupu-Kupu, Lagu Assalamu’alaikum, Tarian Bis Sekolah, Lagu Bermain dalam Lingkaran,Tarian Burung Kutilang, tarian Gummy Bear, dan tarian  penutup Libur telah tiba.

Gambar 3 Penampilan Akhir dari Rangkaian Akhirussanah TKIT BCM

Kegiatan ini sekaligus memberikan ruang ekspresi dan apresiasi atas pencapaian anak-anak selama menempuh pendidikan di TKIT Bina Cendekia Mandiri dan sebagai momen perpisahan yang penuh makna. Sebagai penutup acara seluruh guru, anak-anak, dan komite menyanyikan bersama lagu “Kemesraan” dan “Gelang Sipatu Gelang”, kemudian acara diakhiri dengan doa bersama dan salam-salaman. 

 Alhamdulillah..

Sampai Jumpa di kegiatan Pentas Seni dan Akhirussanah TKIT Bina Cendekia Mandiri tahun ajaran berikutnya.

 

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:

 

SIT Bina Cendekia Mandiri,

#Berkarakter Islami.

#Berprilaku Mandiri

#Berjiwa Pengusaha